Sabtu, 17 Oktober 2015

Upgrading 2015

UPGRADING IMBISI FE UNNES 2015
Oleh : Yuniar Atika Rahma
Editor: INK Imbisi

Sabtu, 17 Oktober 2015 Imbisi FE Unnes merealisasikan salah satu program kerjanya yaitu Upgrading. Tujuan dari adanya kegiatan ini adalah untuk mempererat hubungan kekeluargaan antar anggota imbisi baik fungsionaris maupun magang, dan memperkenalkan lebih dalam tentang apa itu Imbisi kepada para anggota magang Imbisi FE Unnes 2015 yang baru saja bergabung secara resmi sejak dua minggu yang lalu.
Kegiatan yang bertempat di sekitar kampus Universitas Negeri Semarang ini berlangsung mulai dari Pukul 07.00 s/d 12.00. Acara diawali dengan sarapan bersama  dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti oleh semua peserta Upgrading. Setelah itu adalah pemberian sedikit materi mengenai organisasi Imbisi sejak pertama kali didirikan sampai dengan sekarang oleh Ketua Imbisi FE Unnes 2015.
Acara selanjutnya yang sekaligus merupakan acara inti adalah outbound. Dalam outbound ini ada 5 pos yang harus dilalui oleh para peserta Upgrading yang sebelumya telah dibentuk kelompok, dengan rute mulai dari pelataran gedung C6 Fakultas Ekonomi dan berakhir di pelataran gedung Auditorium Unnes.
Acara demi acara telah berhasil dilalui dengan sukses dan tanpa suatu halangan apapun. Harapannya dengan adanya kegiatan ini dapat semakin mempererat hubungan kekeluargaan dan tali persaudaraan antar sesama anggota Imbisi serta memberikan manfaat dan pengalaman baru yang tak terlupakan. Sukses terus untuk program-program kerja selanjutnya!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar